Shalat Ghaib untuk muslim Rohingnya | Jamaah Mesjid Nurussa’adah Lubeg Padang

Agama News
RITVonline– Krisis kemanusiaan yang menimpa warga Rohingya di distrik Rakhine, Myanmar, memantik simpati sejumlah kalangan. Termasuk Pengurus dan jamaah Mesjid Nurussa’adah Lubuk Begalung Padang, Sumatera Barat, Jum’at (15/9/2017) setelah shalat Jumat, menggelar shalat gaib. Tujuannya, mendoakan agar krisis kemanusiaan yang menimpa para korban serta etnis muslim Rohingya segera berakhir. 
Shalat gaib digelar di Mesjid Nurussa’adah Lubuk Begalung Padang. Shalat gaib itu, dipimpin oleh Ustadz Jafri Rajo Kacik, S.Ag.
“Lebih dari 200 jama’a mengikuti shalat ghaib dan do’ a secara berjama’ah untuk muslim Rohingnya, semoga saudara-saudara kita di Nyanmar dapat perlindungan dari Allah, semoga Allah segera beri bantuaNya berkat do’a kita bersama” ujar ustadz Firdaus Zakir, S.T.
Spread the love

Tinggalkan Balasan