Padang, RITVone.com- Ketua Ikatan Alumni SMPN 29 Padang 2004 Romi Yufhendra di dampingi Sekretaris Oktavijrina beserta rombongan menghadiri acara resepsi pernikahan putri dari Bapak Ramadhan dan Ibu Desmiwati yang bertempat di Jalan Maransi Indah Gang 08 Kelurahan Dadok Tunggul Hitam, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, Sabtu (19-02-2022).
Disamping banyaknya undangan yang hadir pada acara resepsi pernikahan putri Bapak Ramadhan tersebut, juga ucapan selamat yang ditampilkan melalui papan bunga yang berjejer di sepanjang jalan turut menyemarakkan acara resepsi pesta pernikahan tersebut.
Romi Yufhendra selaku ketua IKA SMP 29 Padang 04 mewakili rombongan, mengucapkan selamat berbahagia, selamat menempuh bahtera rumah tangga yang baru.
“Kami mendoakan Ayu Ramadhani dan Adrian Tri Wahyudi pasangan pengantin dapat membangun bahtera rumah tangga yang sakinah, mawaddah, wa rohmah. Semoga pasangan ini dapat berkekelan hingga akhir hayat,” ujar Ketua IKA SMP 29 Padang 04 yang akrab disapa Ketua ini.
Selain itu, Romi Yufhendra juga berpesan, agar pasangan ini dapat saling menghargai dan menghormati dalam menjalankan bahtera rumah tangga, serta senantiasa berbagi dalam suka maupun duka. “Menjalani biduk rumah tangga itu, ada suka dan dukanya. Akan ada lika – likunya. Tetaplah menguatkan satu sama lain,” ujarnya. (Roni)