Pasaman,ritvone.com – Persatuan Menembak seluruh Indonesia (Perbakin) kabupaten Pasaman latihan menembak bersama bersama jajaran Polres Pasaman dan Kodim 0305/Pasaman serta Forkompinda dengan tema menjaga sinegritas dan solidaritas dalam rangka menghadapi tahapan inti Pilkada 2020 pada masa Pandemi Covid 19 di Lapangan tembak Bendungan Ampang Gadang Kecamatan Panti, Senin (30/11/2020)
Tampak hadir Kapolres Pasaman, Forkompinda, Ketua Perbakin, Waka Polres Pasaman, kepala Lapas, kepala OPD dan Pejabat Utama Polres Pasaman.
Ketua Perbakin Kabupaten Pasaman Tommy Irawan Sandra mengatakan terlaksananya kegiatan latihan menembak bersama dengan jajaran Polres Pasaman, kodim 0305/Pasaman place on bukan hanya ajang latihan menembak saja tetapi lebih untuk mempererat tali persaudaraan dan kebersamaan , yang selama ini kita sudah saling mengenal biar lebih akrab lagi, ujarnya.
Dengan terlaksanakan kegiatan latihan menembak bersama jajaran kepolisian ini, kedepannya diharapkan agar Perbakin Pasaman bisa dikenal dan diterima di tengah-tengah masyarakat Pasaman,tutup Tommy
Sementara itu Kapolres Pasaman AKBP Dedi Nur Andriansyah melalui Wakapolres Kompol A.Yani menyampaikan, tujuan latihan menembak bersama Polres Pasaman adalah pertama latihan untuk Anggota Polres Pasaman agar profesional di bidang menembak serta untuk mengasah kemampuan menembak untuk personel Polres Pasaman
Diakhir wawancara Ahmad Yani menyampaikan Polres Pasaman adalah Pembina bagi Perbakin . Harapan kami Perbakin Pasaman tetap solid dan melahirkan atlit atlit menembak bagi kabupaten Pasaman, tutupnya.
(Mad)