Ritvone.com, Sumbar – Sebelumnya sempat viral berita mengenai pengamat sebut terdapat ribuan teroris di Sumatera Barat, Namun Kapolda Sumbar Irjen Pol Drs. Fakhrizal, M.Hum sempat membantah hal adanya ribuan teroris di tanah minang tersebut.

Melihat informasi yang viral ini membuat Tokoh Minang H. Markoni Kotto Geram.

“Saya membaca Artikel dari Media Online Impian news tentang banyaknya teroris di Sumatera Barat, yang di sampaikan oleh  Al-Chaidar bahwa ada ribuan teroris di wilayah hukum Sumatera Barat. Saya sebagai tokoh putra Minang sangat menyayangkan pernyataan sikap tersebut yang dinilai kurang bertanggung jawab dari seseorang, karena menyatakan ribuan teroris ada di Sumbar,” ungkapnya.

Sementara itu H. Markoni Kotto juga menambahkan, bahwa Sumbar adalah Kota atau Provinsi yang kehidupannya tenang dan damai serta beradat. “Setelah kami mendengar dan membacanya tentu kami merasa seolah-olah Sumbar sebagai sarang teroris yang membuat kami orang minang geram dengan pernyataan tersebut, kami orang minang sangat mengutuk keras teroris yang terjadi di NKRI ini,” ujarnya.

“Kami sangat menyayangkan dengan pernyataan yang tidak mendasar pada kajian ini sehingga menimbulkan hoax dengan data yang tidak valid, dan juga jangan memojokkan suatu daerah yang membuat masyarakat resah dari pernyataan ini, dan juga kami meminta kepada pengamat teroris harap segera mencabut pernyataan ini,” ujar H. Markoni Kotto Ketua umum Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu (PEKAT IB) kepada Zaidina Hamzah wartawan Ritvone.com, Minggu (19/08/18) di Bandara Internasional Minangkabau.

Tokoh minang ini juga menambahkan, “Kalaupun ada teroris di daerah hukum Sumbar itu bicara person, arti sama dengan daerah lain atau propinsi yang ada di Indonesia. Mari kita jaga bersama-sama NKRI dengan semangat dan berdaulat. Salam Nusantara!,” tutupnya.

*ZH/eg*